Polres Labusel dipimpin oleh Kapolres Labusel, AKBP Maringan Simanjuntak menggelar Simulasi Sistem Keamanan Pemilu Kota (Sispamkota) Ops Mantap Brata 2023 – 2024 di depan Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Labusel, Selasa (17/10/2023).
Simulasi ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pelaksanaan Pemilu 2024, khususnya di Kabupaten Labusel.
Kapolres Labusel menekankan pentingnya simulasi ini sebagai bukti komitmen negara dalam menjamin keamanan pelaksanaan Pemilu 2024 Kabupaten Labusel.
Dari perspektif keamanan, peningkatan intensitas kegiatan politik selama masa kampanye Pemilu dapat menciptakan potensi kerawanan. Hal ini dapat mengganggu persatuan masyarakat dan memicu penyebaran hoaks serta ujaran kebencian yang berpotensi menimbulkan konflik sosial.
Kapolres Labusel juga memberikan motivasi kepada personil Dalmas Polres Labusel agar terus melatih kemampuan dalam pengendalian massa serta pahami cara bertindak pada saat pelaksanaan tugas kedepannya.
