Bhabinkamtibmas Polsek Kotapinang Terapkan Cooling System Menjelang Pemilu 2024.
Labuhanbatu Selatan, Jumat 9 Februari 2024 – Bhabinkamtibmas Polsek Kotapinang dari Polres Labuhanbatu Selatan, AIPTU R.M Sihombing, melaksanakan kegiatan Cooling System di Dusun 1 Desa Mampang, Kecamatan Kotapinang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan.
Dalam kegiatannya tersebut, Bhabinkamtibmas tidak hanya melakukan patroli rutin, namun juga mengajak serta berinteraksi dengan warga setempat.
Dalam dialognya, ia menekankan pentingnya menjaga kamtibmas agar tetap damai dan kondusif.
“Saya mengajak warga agar tetap tenang dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujar AIPTU R.M Sihombing.
Tidak hanya itu, AIPTU R.M Sihombing juga menyampaikan pesan penting terkait pelaksanaan pemilihan yang akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024.
“Pemilihan adalah hak demokratis setiap warga negara. Mari kita gunakan hak pilih kita dengan bijak demi kemajuan bangsa dan negara,” tambahnya.
Ia juga menegaskan pentingnya menjaga persatuan meskipun memiliki pilihan politik yang berbeda.
Selain masalah politik, Bhabinkamtibmas juga memberikan sosialisasi terkait bahaya narkoba dan kejahatan pencurian di wilayah tersebut.
“Kami mengingatkan kepada seluruh warga untuk waspada terhadap bahaya narkoba dan upaya pencurian, khususnya pencurian buah kelapa sawit dan berondolan kelapa sawit yang kerap terjadi di sekitar wilayah ini,” paparnya.
Tak hanya itu, dalam upaya meningkatkan keselamatan berkendara, AIPTU R.M Sihombing juga mengingatkan pentingnya pemakaian helm yang sesuai standar SNI bagi pengendara sepeda motor.
“Kami mengimbau agar seluruh pengendara sepeda motor menggunakan helm standar SNI demi keselamatan diri sendiri dan juga pengguna jalan lainnya,” tuturnya.
Setelah melaksanakan serangkaian kegiatan sosialisasi dan patroli, giat Sambang dan Cooling System yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Kotapinang tersebut berhasil diselesaikan dengan kondisi situasi yang aman dan kondusif.
Diharapkan, dengan adanya upaya seperti ini, keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Desa Mampang dapat terjaga dengan baik menjelang pelaksanaan pemilihan.