Bhabinkamtibmas Polsek Torgamba AIPTU Supriadi melaksanakan Sambang dan Silaturrahmi sekaligus melaksanakan Cooling System berupa Edukasi tentang berita Hoax Pemilu 2024 di Dusun Pelasmen Desa Pangarungan Kec.Torgamba Kab.Labusel.
Kapolsek Torgamba Polres Labusel AKP M. Ilham Lubis, S.E melalui Bhabinkamtibmas Polsek Silangkitang AIPTU Supriadi mengatakan kegiatan Cooling System menjelang Pemilu 2024 di Dusun Pelasmen Desa Pangarungan Kec.Torgamba Kab.Labusel tersebut bertujuan untuk mengajak warga masyarakat agar tidak mudah terpancing dengan berita hoax terkait Pemilu 2024, dan menghimbau masyarakat untuk mencari tau kebenaran informasi tersebut.
Bhabinkamtimbas Polsek Torgamba juga menghimbau kepada masyarakat agar turut serta menjaga Kamtibmas jelang Pemilu 2024.
” Mari sama sama kita ciptakan pemilu damai 2024, pilihan dan partai boleh berbeda, tapi persaudaraan tidak boleh terpecah, ayo kita pelihara kamtibmas yang aman dan damai ” ajak AIPTU Supriadi.
Beliau juga memberikan himbauan kepada warga masyarakat agar senantiasa memantau anak-anak remaja guna terhindar dari aksi tawuran, balap liar dan penyalah gunaan Narkotika.
