• Sen. Apr 28th, 2025

Kapolres Labuhanbatu Selatan Lakukan Pengecekan Rumah Tahanan Polri

Kapolres Labuhanbatu Selatan Lakukan Pengecekan Rumah Tahanan Polri

Labuhanbatu Selatan – Pada hari Senin, 20 Januari 2025, Kapolres Labuhanbatu Selatan AKBP Arfin Fachreza, S.H., S.I.K., M.H., didampingi oleh Wakapolres Kompol Ramsen Samosir, S.H., M.H., Kasie Propam AKP Dermaga Tarigan, dan Kasiwas AKP Surianto, melakukan pengecekan rutin terhadap Rumah Tahanan Polri (RTP) Polres Labuhanbatu Selatan. Kegiatan ini dimulai pada pukul 09.00 WIB dan berlangsung hingga selesai.

Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan kondisi keamanan dan fasilitas di dalam rumah tahanan, serta untuk memastikan bahwa semua prosedur operasional dalam pengelolaan tahanan berjalan dengan baik dan sesuai dengan standar yang berlaku.

Dalam kesempatan ini, Kapolres juga menekankan pentingnya menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, serta meningkatkan pengawasan terhadap tahanan guna mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Pengecekan berjalan lancar dan situasi aman terkendali. Kegiatan tersebut selesai pada pukul 08.30 WIB dengan situasi yang tetap dalam keadaan baik.

Kapolres Labuhanbatu Selatan
AKBP Arfin Fachreza, S.H., S.I.K., M.H.

POLRES LABUSEL YANG PRESISI, SIAP MENGAMANKAN AGENDA KAMTIBMAS DENGAN TERUS BERBUAT BAIK, KERJA CEPAT, CERDAS DAN TUNTAS, SERTA IKHLAS.

Kapolres Labuhanbatu Selatan Lakukan Pengecekan Rumah Tahanan Polri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *