• Rab. Apr 30th, 2025

Personil Pam Logistik Polres Labusel, Lakukan Pengamana Kedatangan Logistik Segel untuk Pemilu 2024

Personil Pam Logistik Polres Labusel, Lakukan Pengamana Kedatangan Logistik Segel untuk Pemilu 2024

Personil Pam Logistik telah melaksanakan tugas monitoring dan pengamanan dalam kedatangan logistik pemilu berupa Segel untuk kelengkapan Pemilu 2024 di gudang penyimpanan logistik KPU Kabupaten Labuhanbatu Selatan pada Rabu (8/11/2023).

Penerimaan Logistik Segel untuk kelengkapan Pemilu 2024 di Gudang KPU Kabupaten Labuhanbatu Selatan turut dihadiri dan dipantau oleh Kanit 1 Intelkam Polres Labuhanbatu Selatan Aiptu Iwanton Situmorang bersama anggota, Kasubag Logistik KPU Kabupaten Labuhanbatu Selatan Ariadi Fitrah SE, Staf Bawaslu Kabupaten Labuhanbatu Selatan Miftah Ardani Hrp juga turut hadir dalam pengawasan ini dan Personil Polres Labuhanbatu yang melaksanakan piket pengamanan di Gudang Logistik KPU Labuhanbatu Selatan.

Pendistribusian Logistik Segel Pemilu 2024 untuk Kabupaten Labuhanbatu Selatan di distribusikan oleh PT. BETAWIMAS CEMERLANG, yang membawanya menggunakan alat transportasi berjenis Kendaraan Mobil Pick Up L-300 dengan nomor Polisi BK 8029 VQ.

Pengiriman ini sesuai dengan surat pengiriman logistik jenis Segel yang didistribusikan ke gudang Logistik KPU Kabupaten Labuhanbatu Selatan, dengan total 3 kotak berisi 98.514 Segel.

Kapolres Labuhanbatu Selatan, AKBP Maringan Simanjuntak, S.H., M.H., mengungkapkan bahwa kegiatan pengamanan ini merupakan bagian dari upaya Polres Labuhanbatu Selatan dalam menjaga keamanan dan ketertiban menjelang pemilu 2024.

Logistik Segel saat ini disimpan di Lantai 2 Gudang Ligistik KPU Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Adapun Logistik Pemilu 2024 yang telah diterima oleh KPU Kabupaten Labuhanbatu Selatan meliputi Bilik Suara, Tinta, dan Segel.

Kapolres menegaskan bahwa pengamanan dan pemantauan ini adalah bagian dari persiapan yang serius untuk menyambut pesta demokrasi yang akan dihelat dalam beberapa bulan mendatang. Polres Labuhanbatu Selatan berkomitmen untuk memberikan pengamanan maksimal selama tahapan pemilu 2024, menjaga netralitas, dan mencegah potensi gangguan keamanan yang dapat mengganggu proses demokrasi di Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Kapolres Labuhanbatu Selatan juga mengajak semua pihak untuk bersama-sama menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan damai di Kabupaten Labuhanbatu Selatan demi terciptanya Pemilu Damai pada tahun 2024.

Personil Pam Logistik Polres Labusel, Lakukan Pengamana Kedatangan Logistik Segel untuk Pemilu 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *