Bhabinkamtibmas Polsekta Kotapinang Polres Labusel melakukan kegiatan Police Go To School ke sekolah Madrasah Tsanawiyah Swasta Al Ikhlas Desa Hadundung Kec. Kotapinang Kab. Labusel. Selasa (31/10/2023).
Dalam kunjungannya ke sekolah tersebut personil Bhabinkamtibmas Polsekta Kotapinang AIPTU M. Fajar Abidin bersama dengan rekannya memberikan sosialisai tentang bahaya Narkoba, Keselamatan berlalu lintas serta hindari tawuran dan perkelahian dan menyampaikan pesan Pemilu Damai 2024.
AIPTU M. Fajar Abidin menjelaskan bahwa kegiatan Police Go To School tersebut merupakan program Polri untuk memberikan edukasi kepada pelajar melalui metode sosialisasi, ceramah, seminar dan metode lainnya.
Dalam penyampaiannya, Bhabinkamtibmas mengajak seluruh siswa agar tertib dalam berlalu lintas, melengkapi kelengkapan kendaraan, menggunakan helm saat berkendara dan juga membawa kelengkapan surat kendaraan.
” Kami beritahukan kepada adik adik semua, agar tertib dalam berlalu lintas dengan cara melengkapi kelengkapan kendaraannya, menggunakan helm saat berkendara dan membawa kelengkapan surat kendaraan seperti SIM dan STNK ” ucap AIPTU M. Fajar.
Bhabinkamtibmas juga menyampaikan himbauan terkait kenakalan remaja di antaranya meminum minuman keras, merokok dan bahaya menggunakan Narkoba.
” Kalian adalah sebagai generasi penerus bangsa, lakukan hal – hal yang positif, hindari tawuran, jangan meminum minuman keras, merokok apalagi sampai menggunakan Narkoba, kalian adalah harapan bangsa dan harapan orang tua ” ucap Bhabinkamtibmas.
AIPTU M. Fajar Abidin juga mengajak para guru untuk turut menciptakan situasi yang aman dan damai jelang Pemilu 2024.
” Saya berpesan kepada seluruh guru dan staff agar tetap menjaga persatuan dan kesatuan walaupun pilihan berbeda, mari sama sama kita ciptakan Pemilu 2024 yang aman dan damai ” ajak Bhabinkamtibmas
Kegiatan tersebut mendapatkan antusias dan respon yang baik dari siswa/i dan Kepala Sekolah Madrasah Tsanawiyah Swasta Al Ikhlas Desa Hadundung Ust. Idris Hasibuan S.Pdi, beliau mengatakan kegiatan ini sangat positif dan beliau berharap dengan kegiatan sosialisasi ini para murid dapat menjadikan pelajaran dan dapat dilaksanakan seluruh siswa/i.
” Kami sangat berterima kasih kepada pihak Kepolisian khususnya kepada Bhabinkamtimbas Polsekta Kotapinang yang telah memberikan edukasi kepada siswa/i kami terkait ketertiban berlalu lintas dan bahaya kenakalan remaja, mudah mudahan kegiatan ini memberikan dampak yang positif bagi siswa/i kami dan harapan kami para siswa/i bisa melaksanakan nya ” ucap Ust. Idris Hasibuan S.Pdi.
