• Sab. Apr 26th, 2025

Sapa Abang – Abang Becak, Bhabinkamtibmas Polsek Kotapinang Ajak Ciptakan Kamtibmas Yang Aman dan Kondusif.

ByAdmin Res Labusel

Feb 1, 2024

Kotapinang – BRIPTU Julhamadi Munthe, Bhabinkamtibmas Polsek Kotapinang Polres Labuhanbatu Selatan, melakukan kunjungan silaturahmi dan kegiatan Cooling System di Jalan Istana, Kelurahan Kotapinang, Kecamatan Kotapinang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Kamis (1/2/2024).

Dalam pertemuan tersebut, Bhabinkamtibmas berdialog dengan abang-abang tukang becak sekaligus memberikan pesan Kamtibmas agar menjaga keamanan dan ketertiban dan tidak mudah terprovokasi dengan berota hoax serta mengajak mereka untuk menggunakan hak pilih pada tanggal 14 Februari 2024 di TPS terdekat.

Ia juga mengingatkan bahwa pilihan politik boleh berbeda, tetapi silaturahmi masyarakat harus tetap terjaga demi terpeliharanya keamanan dan ketertiban masyarakat.

Dalam upaya pencegahan, Bhabinkamtibmas memberikan himbauan mengenai bahaya Narkoba dan melarang warga melakukan pencurian TBS Kelapa sawit maupun Brondolan yang melanggar hukum. Selain itu, ia mengingatkan warga untuk taat berlalu lintas dengan menggunakan helm SNI bagi pengendara sepeda motor dan tidak menggunakan Knalpot Blong.

Melalui kegiatan ini, tercipta kerja sama dan hubungan silaturahmi yang baik antara Bhabinkamtibmas dan masyarakat, yang bertujuan menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

Masyarakat menyatakan kesiapannya untuk mendukung Polsek Kotapinang Polres Labuhanbatu Selatan dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Labuhanbatu Selatan. Setelah kegiatan selesai, situasi dinyatakan aman dan kondusif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *