• Jum. Apr 25th, 2025

Satlantas Polres Labusel Gelar Dikmas Lantas di Dua Sekolah di Sungai Kanan

Satlantas Polres Labusel Gelar Dikmas Lantas di Dua Sekolah di Sungai Kanan

Personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Labuhanbatu Selatan melaksanakan kegiatan Pendidikan Masyarakat Lalu Lintas (Dikmas Lantas) di SMA Negeri 1 Sungai Kanan dan SMK Rajamas Langgapayung, Kecamatan Sungai Kanan, Kabupaten Labuhanbatu Selatan, pada Jumat (21/2/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran berlalu lintas di kalangan pelajar serta mengedukasi mereka tentang pentingnya keselamatan berkendara.
Dalam sosialisasi tersebut, personel Satlantas menyampaikan materi tentang rambu-rambu lalu lintas, aturan berkendara yang benar, serta dampak buruk dari pelanggaran lalu lintas, seperti kecelakaan yang bisa berakibat fatal.

Selain penyampaian materi, petugas juga melakukan sesi interaktif dengan para siswa, memberikan simulasi keselamatan berlalu lintas, serta mengajak mereka untuk menjadi pelopor keselamatan di lingkungan sekolah dan masyarakat.
Para siswa tampak antusias mengikuti kegiatan ini dan aktif mengajukan pertanyaan terkait aturan lalu lintas serta prosedur mendapatkan Surat Izin Mengemudi (SIM).

Salah satu personel, AIPDA Alex Panggabean, menyampaikan harapannya agar para pelajar memahami dan menerapkan aturan lalu lintas dalam kehidupan sehari-hari.
“Kami berharap para siswa dapat lebih sadar akan pentingnya tertib berlalu lintas dan mampu menjadi contoh bagi teman-temannya serta masyarakat sekitar”.ujarnya.

Kegiatan Dikmas Lantas ini merupakan bagian dari upaya Polres Labuhanbatu Selatan dalam menekan angka kecelakaan lalu lintas, terutama yang melibatkan generasi muda. Pihak kepolisian juga mengajak sekolah-sekolah lain untuk turut serta dalam program edukasi lalu lintas guna menciptakan budaya berkendara yang lebih aman dan tertib di Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Satlantas Polres Labusel Gelar Dikmas Lantas di Dua Sekolah di Sungai Kanan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *