• Sab. Apr 26th, 2025

Satlantas Polres Labusel Survey Kantong Parkir dan Sarpras di Obyek Wisata Family Hills Kotapinang

Satlantas Polres Labusel Survey Kantong Parkir dan Sarpras di Obyek Wisata Family Hills Kotapinang

Untuk meningkatkan keselamatan dan kenyamanan pengunjung, jajaran Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Labuhanbatu Selatan bersama instansi terkait menggelar kegiatan preemtif Pendidikan Masyarakat Lalu Lintas (Dikmas Lantas) di obyek wisata Kolam Renang Family Hills, Kotapinang, Kecamatan Kotapinang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Jumat (14/2/2025).

Dalam kegiatan ini, petugas melakukan survei terhadap kantong parkir serta sarana dan prasarana lainnya di kawasan wisata.
Evaluasi ini bertujuan untuk memastikan bahwa fasilitas yang tersedia cukup memadai dalam mendukung arus lalu lintas, terutama saat terjadi lonjakan pengunjung di akhir pekan atau musim liburan.

Kapolres Labuhanbatu Selatan, AKBP Arfin Fachreza, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasat Lantas IPTU Sumardi, S.P., M.M., menyampaikan bahwa survei ini dilakukan sebagai langkah preventif dalam mengantisipasi potensi kemacetan dan risiko kecelakaan di sekitar lokasi wisata.
“Kami ingin memastikan bahwa pengunjung yang datang ke Family Hills dapat menikmati liburan dengan aman dan nyaman. Oleh karena itu, kami bersama instansi terkait mengevaluasi sarana parkir serta infrastruktur pendukung lainnya,” ujar IPTU Sumardi.

Selain melakukan survei, petugas juga memberikan imbauan kepada pengelola wisata dan pengunjung terkait pentingnya tertib berlalu lintas, termasuk penggunaan kantong parkir yang telah disediakan untuk menghindari parkir liar di bahu jalan yang berpotensi mengganggu kelancaran lalu lintas.

Pihak pengelola Family Hills Kotapinang menyambut baik kegiatan ini dan siap bekerja sama dengan pihak kepolisian serta instansi terkait dalam menindaklanjuti rekomendasi yang diberikan.
“Kami akan terus berupaya meningkatkan fasilitas demi kenyamanan pengunjung, termasuk memperbaiki akses masuk dan keluar area wisata,” kata perwakilan pengelola.

Dengan adanya survei ini, diharapkan pemerintah daerah dan pengelola wisata dapat berkoordinasi lebih lanjut dalam perbaikan serta optimalisasi fasilitas, sehingga Family Hills Kotapinang tetap menjadi destinasi wisata yang aman, tertib, dan nyaman bagi masyarakat.

Satlantas Polres Labusel Survey Kantong Parkir dan Sarpras di Obyek Wisata Family Hills Kotapinang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *